Silahkan Bandingkan Harga Kami dengan yang lain! 0877 8185 7176 0877 8186 7176

5 Tips Sehat Konsumsi Daging Saat Hari Raya Idul Adha !

Hai sobat zeropromosi ! Tahun ini umat islam akan merayakan hari raya Idul Adha di tengah pandemic Covid-19, meskipun begitu sejumlah kegiatan ibadah saat Idul Adha akan tetap di laksanakan dengan protokol kesehatan. Salah satu ibadah istimewa yang dilakukan saat Idul Adha ialah ibadah qurban akau menyembelih hewan ternak seperti sapi, kambing, domba, kerbau, dan unta. Ibadah qurban atau menyembelih hewan biasanya dilakukan setelah selesai melaksanakan ibadah shalat Idul Adha di pagi hari. Kegiatan penyembelihan hewan ini dimaknai sebagai pengorbanan manusia di dunia dan juga sebagai hari untuk berbagi kepada yang tidak mampu.

5 Tips Sehat Konsumsi Daging Saat Hari Raya Idul Adha !

Saat Idul Adha, hewan yang telah disembelih biasanya akan dibagikan kepada warga sekitar dan orang yang membutuhkan agar tetap bisa merasakan nikmatnya daging kurban. Daging hewan kurban berupa sapi ataupun kambing memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap sehingga bagus untuk kesehatan. Tapi meskipun bagus, daging merah tidaklah boleh di konsumsi berlebihan apalagi sembarangan diolah karena bisa membahayakan tubuh saat dikonsumsi.
Oleh karena itu, agar tetap aman mengkonsumsi daging kurban baik itu sapi, kambing dan lainnya, kali ini zeropromosi akan memberikan beberapa tips sehat konsumsi daging saat hari raya Idul Adha. Yuk simak tips lengkapnya di artikel berikut ini !

Pisahkan Lemak dan Daging Saat Memasak merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Pisahkan Lemak dan Daging Saat Memasak merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Tips yang pertama yang harus kamu lakukan saat ingin mengkonsumsi daging adalah harus memisahkan antara daging dan lemaknya. Meskipun didalam daging terkandung berbagai jenis mineral, gizi dan protein, namun daging juga mengandung  lemak yang tinggi. Didalam lemak itu sendiri terdapat lemak jenuh yang mengandung LDL lemak jahat yang bisa menumpuk pada dinding pembuluh darah. Jadi usahakan sebelum mengolah daging kurban, pisahkan terlebih dahulu lemak dan dagingnya. Jadi lebih aman dan gak ada deh tuh drama takut risiko kolestrol akan kambuh.

Bumbui Daging Sebelum Dimasak merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Bumbui Daging Sebelum Dimasak merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Sebelum memasak dan mengubahnya jadi menu makanan lezat, kamu harus tahu bahwa daging bisa membahayakan kesehatan jika tidak diolah dengan baik dan tepat. Sebelum memasaknya, usahakan kamu membumbui daging dengan campuran beberapa suing bawang putih, air jeruk lemon, dan minyak zaitun untuk mengurangi pembentukan zat karsinogenik pada daging yang kamu konsumsi. Perlu kamu ketahui zat karsinogenik ini bisa menyebabkan pertumbuhan sel kanker sehingga jika kamu tidak mengolah daging dengan baik maka kamu sama saja dengan mengkonsumsi penyakit. Jadi usahakan olah daging dengan baik dan benar ya sobat.

Gunakan Metode Memasak Yang Lebih Lembut merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Gunakan Metode Memasak Yang Lebih Lembut merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Tips selanjutnya adalah kamu harus benar-benar teliti saat ingin mengolah atau memasak daging kurban yang didapat ya sobat. Jika kebanyakan orang suka mengolah daging kurban dengan cara disate, sebenarnya akan jauh lebih baik jika kamu menggunakan metode memasak yang lebih lembut seperti direbus atau dipanggaang dalam oven. Sebuah penelitian menemukan fakta bahwa ternyata daging merah seperti daging kambing dan sapi itu akan jauh lebih sehat jika dimasak dengan cara direbus dari pada digoreng atau dibakar. Hal ini terjadi karena metode memasak yang menghasilkan kerak atau tekstur renyah pada daging pada suhu tinggi akan menghasilkan protein advanced glycation end products (AGEs). Protein ini sendiri berkaitan dengan terjadinya pembentukan plak di pembuluh darah yang lama-lama dapat mengeras dan meningkatkan risiko serangan jantung dan kanker. Lalu jika kamu memasaknya dengan cara digoreng tentu akan menambah kadar minyak dan lemak dalam daging dan hal ini akan berbahaya untuk kesehatan tubuh jika mengkonsumsi terlalu banyak lemak. Nah, jadi buat yang dapet daging kurban usahain hindari memasaknya dengan cara digoreng dan dibakar ya.

Imbangi Dengan Sayur dan Buah merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Imbangi Dengan Sayur dan Buah merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Hayooo siapa nih yang gasuka makan buah dan sayur, kamu harus tahu ya sobat buah dan sayur itu memiliki segudang manfaat untuk kesehatan tubuh kita. Didalam sayuran terkandung antioksidan yang mampu membuat perut kenyang lebih cepat sehiingga kita bisa terhindar dari yang namanya makan berlebih. Sayuran juga mengandung berbagai jenis serat yang bagus untuk pencernaan serta mampu menahan penyerapan kolesterol yang ada pada daging sapi dan kambing yang kamu konsumsi. Jadi usahakan tetap imbangi kebutuhan gizi dan serat dengan mengkonsumsi buah dan sayur ya sobat, apalagi saat Idul Adha nanti. Wahhh harus stock buah dan sayur yang banyak nih biar ga lupa dikonsumsi bersamaan dengan daging.

Batasi Jumlah Daging Yang Dikonsumsi merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Batasi Jumlah Daging Yang Dikonsumsi merupakan salah satu tips sehat konsumsi daging saat Idul Adha

Tips yang terakhir nih, saat Idul Adha usahakan kamu bisa mengontrol nafsu makan apalagi untuk makan daging ya sobat. Meskipun daging mengandung banyak protein dan gizi yang lengkap, sebenarnya mengkonsumsi daging secara berlebihan itu sangat tidak baik untuk kesehatan. Jika kamu mengkonsumsi terlalu banyak daging maka dampaknya bisa meningkatkan risiko penyakit jantung dan kanker usus besar karena kandungan lemak jenuh yang ada pada daging cukup banyak. Jadi, kamu harus bisa mengatur porsi makan daging ya. Beberapa ahli gizi menyarakan jumlah daging merah yang aman dikonsumsi setiap harinya sekitar 50 sampai 100 gram (setara 1,8 sampai 3,5 ons daging) per hari. Hayooo yang suka kalap kalo Idul Adha harus hati-hati nih, kalau gak dibatasin bisa membahayakan diri sendiri.

Nah sobat zeropromosi, demikian itulah beberapa tips sehat yang bisa kamu coba ketika ingin mengkonsumsi daging terutama saat Idul Adha. Jika mengetahui tips dan cara yang benar untuk mengkonsumsi daging merah, tentu akan memberikan manfaat untuk tubuh kita. Jadi jangan lupa dicoba ya tips yang sudah kami berikan.

Sekian dan semoga artikel ini bermanfaat ya, jangan lupa share artikel ini juga ke semua teman, kerabat dan keluarga kamu ya. Agar mereka juga tau gimana sih cara yang benar dan sehat untuk mengkonsumsi daging. Terimakasih sudah membaca dan selamat hari raya Idul Adha !😁

» Thanks for reading 5 Tips Sehat Konsumsi Daging Saat Hari Raya Idul Adha !

0 Response to "5 Tips Sehat Konsumsi Daging Saat Hari Raya Idul Adha !"

Posting Komentar

Komentar anda sangat membantu dan kami akan merespon secepatnya

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Klien Kami